Tak Lagi Dua Polda, 2 Ribu BPKB Eletronik Bakal di Soft Launching Serentak di Bulan Ini

M. Adam Samudra - Rabu, 30 Oktober 2024 | 09:00 WIB

BPKB Elektronik yang akan di soft launching awal tahun depan 2025 (M. Adam Samudra - )

Baca Juga: BPKB Terbaru Cuma Seukuran e-Paspor dan Pakai Cip, Berlaku Setelah Ini Habis Dulu

"Jadi bisa digunakan ketika masyarakat melakukan mutasi kendaraan antar Kabupaten dan Provinsi sehingga memudahkan serta mempercepat proses itu. Banyak sekali kemudahan yang bisa didapat oleh masyarakat berkaitan dengan peluncuran BPKB Ektronik," tuturnya.

Motor Masih Pakai BPKB Lama

Menurutnya, untuk sementara BPKB elektronik baru akan diterapkan untuk kendaraan roda empat ke atas.

"Karena jumlah sementara ini baru sedikit, sehingga untuk penggunaan nantinya baru bisa kami berikan untuk kendaraan baru roda empat ke atas. sementara buat roda dua masih menggunakan BPKB model lama. Kenapa karena berkaitan dengan komponen yang ada di BPKB ini harganya cukup lumayan agak mahal sehingga ke depan harus dibarengi dengan adanya kenaikan PNBP," ujar Sumardji.