Yamaha Finn punya desain elegan, meski secara garis desain sekilas masih mirip Vega Force, terutama dari bentuk sayap.
Yamaha Finn andalkan mesin seperti Vega Force, berkapasitas murni 114 cc 4 langkah SOHC 2 katup injeksi berpendingin udara.
Memiliki ukuran bore x stroke yang karakternya overstroke, yaitu 50 x 57,9 mm.
Rasio kompresinya rendah saja, hanya 9,3:1 dengan penyaluran tenaga ke roda belakang lewat transmisi 4 percepatan.
Menariknya, Yamaha Thailand mengklaim konsumsi bensin Finn ini sangat irit.
Baca Juga: Motor Baru Yamaha Punya Tampilan Thailook, Konsumsi BBM Irit Banget
Tertulis di website Yamaha Thailand konsumsi bensin Finn mencapai 96,16 km/liter.
Artinya dengan kapasitas tangki 4 liter, sekali isi bensin Yamaha Finn bisa dipakai keliling sejauh 384,64 km.
Oiya selain di Yamaha Finn, di Thailand sistem UBS juga disematkan di Fazzio Hybrid.