"Yamaha memperkenalkan perubahan grafis yang semakin sporty dan elegan. Kami optimis, perubahan ini akan mendapatkan sambutan yang positif,” ungkap Rifki Maulana, Manager Public Relations PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.
Mesin masih Blue Core 250cc, 4-katup, berpendingin cairan, lengkap dengan traction control.
Untuk safety rem cakram depan belakang dikawal Anti-lock Braking System (ABS).
Suspensi depan panjang ala motor sport, dengan diameter as 33 mm masih dipertahankan.
Di bawah joknya juga masih ada bagasi ekstra luas yang bisa menampung 2 helm full face. Lampu full LED, keyless, multi information display dengan connectivity ke smartphone dan bisa menampilkan GPS navigasi jadi salah satu keunggulannya.