Honda Luncurkan Motor Bebek Baru, Konsumsi BBM Irit Setara BeAT

Naufal Nur Aziz Effendi - Kamis, 10 Oktober 2024 | 16:00 WIB

penampakan motor bebek baru Honda Wave 110i model 2025, iritnya setara Honda BeAT (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Honda juga mengklaim bahwa Wave generasi baru ini dilengkapi dengan struktur sasis yang lebih kokoh sehingga memberikan stabilitas berkendara optimal.

Soal performa, masih dilengkapi mesin 110 cc namun sudah dijejali teknologi Smart Engine untuk memberikan tenaga yang cukup dan meningkatkan efisiensi bahan bakar.

Menurut Honda, mesin ini memiliki konsumsi bahan bakar irit di angka 63,3 km/liter yang kalau dibandingkan setara dengan klaim efisiensi BBM Honda BeAT ISS 63 km/liter.

honda.co.th
Honda Wave 110 pakai panel instrumen analog yang mudah dibaca

Honda Wave 110i 2025 memiliki 3 varian, dibedakan dari ada/tidaknya electric starter, rem depan cakram/teromol, hingga pelek jari-jari/cast wheel.

Untuk harganya berada di rentang 37.100 Baht sampai 43.700 Baht atau setara Rp 17,3 jutaan sampai Rp 20,4 jutaan (kurs 1 Baht = Rp 467,27 per 10 Oktober 2024).