Ini Cara Mudah Mengatasi Layar Head Unit Android Nggak Berfungsi

ARSN - Sabtu, 28 September 2024 | 16:15 WIB

Ilustrasi head unit android pada mobil (ARSN - )

Padahal head unit android yang terpasang di mobil tersebut belum lama dibeli.

Andhika A/Otomotifnet
Setelah buka Pengaturan HU menggunakan mouse, masuk ke menu Factory Setting

“Mungkin karena HU murah kali atau ada settingan yang berubah,” canda Andra, pengguna Suzuki Ertiga keluaran 2017 yang menggunakan HU Android.

Sudah banyak yang dia lakukan seperti menusukkan jarum ke lubang reset di pojok atas head unit.

Juga erkali-kali menyentuh layar HU-nya untuk mencari titik sentuh yang masih bekerja.

“Hampir putus asa dan mau beli HU baru lagi, hahaha..,” gelaknya.

Andhika A/Otomotifnet
Usai masuk dalam menu Factory Setting, cari menu Touch Calibration lalu lakukan kalibrasi layar sentuhnya, dilanjut atau ulang Touch Button Learning

Tapi ia kemudian teringat pernah menggunakan tablet android menggunakan mouse wireless.

“Nah, saya coba ternyata kursor mouse-nya berfungsi dengan baik,” tutur Andra.

Ia lantas mengarahkan kursor mousenya ke pengaturan head unit, lalu masuk ke menu Factory Setting.

“Di Factory Setting ini setelah kita masukkan password, cari menu Touch Clibration. Tinggal kita lakukan kalibrasi titik touch-nya,” jelas pemuda yang lagi demen utak-atik mobil ini.

Andhika A/Otomotifnet
Pastikan sinkronisasikan pengaturan tombol sentuhnya sesuai dengan pilihan di menu settingnya

Setelah itu masuk ke menu Touch Button Learning untuk mengatur ulang tombol sentuh di pinggiran layarnya.

Alhasil ia berhasil mengembalikan kondisi layar dan tombol sentuhnya berfungsi normal lagi

Nah, begitulah cara mudah mengatasi layar HU Android nggak berfungsi dilansir dari Otomotifnet.com.

Baca Juga: Perlu Tahu, Inilah Penyebab Tarikan Mesin Mobil Bekas Jadi Berat