Pilihan Motor Trail 250 Cc, Segini Harga Honda CRF250L Vs Kawasaki KLX250

Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 24 September 2024 | 22:10 WIB

harga Honda CRF250L Vs Kawasaki KLX250 (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Untuk dimensi, motor ini memiliki panjang 2.229 mm x lebar 903 mm x tinggi 1.203 mm, wheelbase 1.453 mm, tinggi jok 893 mm, dan ground clearance 277 mm.

Tangki bahan bakarnya dapat menampung bensin hingga 7,8 liter, menghasilkan curb weight di angka 140 kg.

Untuk saat ini, Honda CRF250L hanya tersedia dalam warna Extreme Red yang jadi ciri khas model trail dari pabrikan berlambang sayap mengepak tersebut.

Beralih ke Kawasaki KLX250, motor trail ini menggendong mesin silinder tunggal 4-tak DOHC 4-klep pendingin cairan berkubikasi 249 cc dari bore 72 mm x 61,2 mm.

Sudah pakai injeksi dan punya rasio kompresi 11:1, outputnya berupa tenaga 22 dk di 7.500 rpm dan torsi puncak 21 Nm di 7.000 rpm yang disalurkan via transmisi 6-speed.

Suspensi depan mengandalkan model upside down diameter 43 mm yang memiliki fitur setelan compression damping.

Sedangkan di belakang pakai sistem uni-track dengan monoshock berfitur adjustable compression and rebound damping dan adjustable spring preload.

Di bagian roda, pakai pelek ring 21 dengan ban dual purpose ukuran 3.00, sedangkan di belakang pakai pelek 18 inci plus ban 4.60.

kawasaki-motor.co.id
detail tampilan Kawasaki KLX250

Baca Juga: Viral KLX 250 Dibawa Bule Melenggang di Tol, Simak Dulu Aturannya

Dimensi motor ini memiliki panjang 2.200 mm x lebar 820 mm x tinggi 1.205 mm, wheelbase 1.430 mm, tinggi jok 890 mm, dan ground clearance 285 mm.

Tangki bahan bakarnya dapat menampung bensin hingga 7,7 liter, menghasilkan curb weight di angka 137 kg.

Untuk model year 2024, Kawasaki KLX250 hanya tersedia dalam warna Lime Green.

Berdasarkan informasi di halaman astra-honda.com yang diakses 24 September 2024, Honda CRF250L dijual seharga Rp 79.925.000 OTR Jakarta.

Sedangkan banderol Kawasaki KLX250 di halaman kawasaki-motor.co.id, berada di angka MSRP Rp 76.200.000 wilayah Jakarta.