Penasaran Adu Kencang Vespa Sprint S dengan NMAX, Siapa Juaranya?

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 9 September 2024 | 19:45 WIB

Kencang mana antara Yamaha NMAX dengan Vespa Sprint S? (Mohammad Nurul Hidayah - )

Baca Juga: Sama-sama Pakai Mesin 155 Cc, Ini Hasilnya Adu Kebut NMAX dan R15

Sprint S berhasil torehkan waktu 26,8 detik, sedangkan NMAX 'Turbo' hanya butuh 16,7 detik saja. Wah bedanya hampir 10 detik.

Ketika dites memang terasa, saat di speedometer mencapai kecepatan diatas 90 km/jam, kecepatan Sprint S terasa lambat untuk naik lagi.

Selanjutnya adalah mengetes kecepatan berakselerasi untuk jarak 201 meter.

Sprint S catatkan Waktu 13 detik dan NMAX 'Turbo' ternyata cuma butuh Waktu 11,7 detik saja.

Terakhir untuk tes akselerasi jarak 402 meter.

Vespa Sprint S butuh waktu 21,1 detik, sedangkan NMAX 'Turbo' butuh 19,1 detik.

Piaggio Indonesia
Blue Eclettico jadi salah satu piluhan warna baru Vespa Sprint S

Jadi soal kecepatan memang Yamaha NMAX 'Turbo' masih jauh lebih unggul dibandingkan Vespa Sprint S.

Tetapi harus diingat juga kalau bermotor di jalan tidak semuanya soal kecepatan.

Seperti Vespa Sprint S ini memang motor yang punya tampang kece buat diajak mejeng sambil berjalan santai.

Jadi tinggal dikembalikan dengan selera dan kebutuhan kalian saja buat motor mana yang kalian jadi pilihan.

Vespa Sprint S

0-60 km/jam : 6,5 detik
0-100 km/jam : 26,8 detik
0-201 meter : 13 detik
0-402 meter : 21,1 detik

NMAX TURBO S-Mode

0-60 km/jam : 4,9 detik
0-100 km/jam : 16,7 detik
0-201 meter : 11,7 detik
0-402 meter : 19,1 detik