Rayakan Ultah ke-18, Innova Community Gelar Carbon Neutral Activity

Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 3 September 2024 | 13:45 WIB

Innova Community atau IC, rayakan ulang tahun ke-18 dengan menggelar acara Carbon Neutral Activity (Naufal Nur Aziz Effendi - )

"Oleh karena itu, kami melakukan penanaman 180 bibit buah dan menyetor sampah anorganik di Toyota Waste Station – Alam Sutera sebagai bentuk upaya penghijauan dan pemilahan sampah," ujar Reza dalam keterangannya.

Selain itu, peserta acara juga diberikan kesempatan untuk melakukan Test Drive Hybrid Experience bersama Yaris Cross HEV with GR Parts sekaligus berkontribusi dalam #Switchforbetter Challenge untuk sharing tips & trick berkendara Yaris Cross HEV with GR Parts dengan efisien dan irit melalui Instagram para member.

"Hadirnya kendaraan berteknologi Hybrid pada acara ini merupakan bentuk realisasi feedback dari banyaknya member kami yang telah menggunakan dan merasakan dampak positif teknologi ini serta menganggapnya sebagai pilihan paling tepat untuk mendukung mobilitas masyarakat Indonesia dimanapun berada," jelasnya.

Ulang Tahun Innova Community ke 18 di dukung oleh Pertamina, Jumbo, Dunlop, Beebot, Pako Wheels, Eleven Wheels, FizzBar, Garda Oto, Toyota Carbon Fighter, Samono Indonesia, Vivan, Robot, Surya Jaya ASN, Auto 2000 Alam Sutera, 3cm Florist dan Bakullantee.

Istimewa
komunitas IC menyetor sampah anorganik di Toyota Waste Station – Alam Sutera sebagai bentuk upaya penghijauan dan pemilahan sampah