Iritnya Tembus 16,4 Km/Liter, Ini Deretan Daya Pikat Daihatsu Terios

Irsyaad W - Jumat, 23 Agustus 2024 | 19:00 WIB

Daihatsu Terios R Custom AT. (Irsyaad W - )

Ditambah, radius putar 5,2 meter dan sistem kemudi bertipe EPS (Electric Power Steering), membuat Terios tak hanya tangguh dalam digunakan berpetualang, namun juga di kondisi perkotaan.

Bicara fitur, ada wireless charger yang terdapat pada console box.

Selain itu, head unit sudah touchscreen Audio 7 inch yang dapat terkoneksi dengan smartphone,

Perlu dicatat, fitur ini bisa didapatkan mulai dari Terios tipe R.

Untuk fitur keamanan dan keselamatan, Terios juga memberikan perlindungan lebih dengan dilengkapi 6 SRS Airbag pada bagian depan dan samping, dalam mobil pada tipe R Custom.

Baca Juga: Gampang Dipelihara, Daihatsu Terios Sudah Laku Lebih dari 330 Ribu Unit

Sebagai info tambahan, Daihatsu Terios sudah terjual lebih dari 330 ribu sejak peluncuran perdananya tahun 2007.

Soal harga, per Agustus 2024 ini, Daihatsu Terios dijual mulai Rp 241,55 juta sampai Rp 307,75 juta on the road (OTR) Jakarta.

Berikut harga Daihatsu Terios OTR Jakarta Daihatsu Terios dihimpun dari situs resmi daihatsu.co.id per (23/8/24):

Tipe Harga
X MT  Rp 241,55 juta
X AT Rp 251,95 juta
X MT ADS Rp 253,5 juta
X AT ADS Rp 263,9 juta
R MT  Rp 274,45 juta
R AT Rp 284,95 juta
R MT ADS Rp 284,45 juta
R AT ADS Rp 294,95 juta
R MT Custom Rp 297,25 juta
R AT Custom Rp 307,75 juta