Ternyata Begini Rasanya Cloud EV, Mobil Listrik Termahal Wuling

Dwi Wahyu R. - Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:45 WIB

Ternyata begini rasanya Cloud EV, mobil listrik termahal Wuling (Dwi Wahyu R. - )

Namun, posisi paling enak di mobil ini ada di jok belakang, dengan punggung jok yang bisa di-reclining hingga 135 derajat dan ruang kaki serta kepala luas, menjadi passenger princess di Cloud EV sangat menyenangkan.

Cuma saja lubang ventilasi AC buat penumpang belakang cuma satu, jadi kalau siang yang terik rebutan deh sama sebelah.

Dwi Wahyu R./GridOto.com
Dashboard Wuling Cloud EV

Baca Juga: Cuma Beda Dikit, Pilih Mobil Listrik Wuling Cloud EV atau BYD Dolphin?

Kalau bantingan suspensinya terasa cukup keras, guncangan ketika melewati speed bump, jalan bergelombang atau rusak bisa dirasakan penumpang.

Mobil menggunakan motor listrik tunggal bertenaga 100 kW atau 134 dk dan bertorsi 200 Nm.

Untuk penyaluran tenaganya, Cloud EV dibekali empat mode berkendara, yaitu Normal, Sport, Eco, dan Eco+.

Kalau diset di Eco+ kecepatan maksimum mobil 80 km/jam dan tenaga yang disalurkan terasa lambat sekali.

Sementara di Eco penyaluran tenaganya juga masih terasa lemot, tapi kecepatannya mobil bisa dibawa hingga 150 km/jam.

Dwi Wahyu R./GridOto.com
Mode sofa di Wuling Cloud EV

Baca Juga: Ditambah Wuling Cloud EV, Ini Mobil Listrik Rp 300 Jutaan di Indonesia

Ketika di Sport, tenaga yang disalurkan lebih spontan dibanding Normal, tapi ya enggak terlalu jambak kayak mobil listrik lain.

Oh ya, Cloud EV baterai Lithium Ferrophosphate atau Lithium Iron Phosphate (LFP) berkapasitas 50,6 kWh yang kalau penuh diklaim range-nya 460 km.

Jadi buat one-day trip ke Bogor ini enggak perlu isi ulang daya listrik.

Ketika start kapasitas baterai full alias 100% dan ketika sampai kembali ke Jakarta pun masih ada sekitar 35%. 

Bisa isi lagi di rumah atau menggunakan DC Fast Charging GB/T milik Wuling yang per Agustus 2024 sudah ada 17 charger di 16 titik yang tersebar di Jakarta, Tangerang, Bekasi dan rest area tol menuju Semarang.

Demikian artikel "Ternyata Begini Rasanya Cloud EV, Mobil Listrik Termahal Wuling" dari GridOto.com.