Baca Juga: Servis CVT Motor Matic, Komponen Ini Wajib Diberi Gemuk
Uniknya, bengkel besutan mantan mekanik bengkel resmi Vespa matic ini tidak gunakan bensin untuk bersihkan area CVT.
"Semua part dicuci semua pakai air dan sabun colek," jelas Lutfi.
"Tujuannya untuk meminimalisir sil-sil yang ada di crankcase megar atau keras," tambah mekanik jebolan dealer Premier Bintaro ini.
Lutfi menjamin komponen CVT Vespa matic yang dicuci pakai air dan sabun tidak akan rusak.
Baca Juga: Servis CVT Motor Matic di Bengkel Spesialis Ini Cuma Rp 20 Ribuan
"Yang penting setelah itu dikeringkan saja, kalau di sini pakai lap dan semprotan angin kompresor," kata Lutfi.
"Sebab kalau enggak maksimal pengeringannya bisa jadi karat," tambahnya.
Setelah itu, komponen CVT yang harus dikasih grease atau gemuk akan dilapisi grease kembali.
"Saat ini lagi ada promo servis CVT gratis pengolesan cairan khusus di kampas ganda," ujar Lutfi.
Baca Juga: Munculnya Suara Sring-sring di CVT Motor Matic Tanda Part Ini Bermasalah
"Cairan khusus ini bisa mengurangi gredek karena kampas ganda jadi lebih keset," tutupnya.
Jika berminat kalian bisa datang langsung ke bengkelnya yang ada di Jalan Raya Muchtar No.17, Sawangan, Depok, Jawa Barat.