Sekuel Pembatasan Pertalite, Muncul Menteri Lain Sebut Tanggal 1 September 2024

Irsyaad W - Kamis, 18 Juli 2024 | 14:00 WIB

Potret Toyota Kijang Kapsul berpelat merah milik Pemkab Sergai yang ketahuan isi Pertalite, Jumat (03/06/2022). (Irsyaad W - )

GridOto.com - Rumor pembatasan Pertalite kini menjadi sekuel menarik.

Banyak menteri sampai presiden Joko Widodo sendiri turun beri tanggapan.

Tanggal 17 Agustus 2024 yang disebutkan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjatan sudah terbantahkan lewat pernyataan Jokowi.

Kini muncul sosok menteri lain yang menyebut tanggal berbeda mengenai jadwal pembatasan beli Pertalite.

Yakni Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Wahyu Sakti Trenggono membocorkan waktu pelaksanaan rencana pembatasan pembelian bahan bakar minyak (BBM) subsidi.

Hal itu disampaikan usai menghadiri rapat bersama dengan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif, serta Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Teten Masduki, di Kantor Kemenko Bidang Perekonomian, Jakarta, (16/7/24).

"(Tadi bahas) masalah BBM," ujar Wahyu, usai menghadiri rapat, ketika ditanya awak media terkait topik rapat tersebut.

Tribunnews.com/Seno Tri Sulistiyono
Wahyu Sakti Trenggono

Kala ditanya apakah pembelian BBM subsidi akan dibatasi, Trenggono bilang, rencana itu memang akan diterapkan untuk kendaraan tertentu.

"Ada pembatasan di kendaraan tertentu," katanya dikutip dari Tribunnews.com.

Terkait waktu pelaksanaannya, Trenggono menyampaikan tanggal yang berbeda dari yang disampaikan Luhut yaitu 17 Agustus 2024.

Trenggono menyebutkan, pembatasan BBM subsidi akan mulai dilaksanakan pada 1 September 2024 mendatang.

"Enggak (dilaksanakan 17 Agustus), September. 1 September lah," ucapnya.

Sementara itu, Menteri ESDM Arifin Tasrif enggan memberikan jawaban terkait rencana pembatasan pembelian BBM subsidi itu.

"Nanti tanya sama menko (Airlangga). Bahasannya ya sudah dibahas, tinggal tanya ke menko," katanya.

Diketahui, wacana pembatasan pembelian Pertalite pertama kali disampaikan Menko Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.

Luhut bilang, pemerintah akan melakukan pembatasan BBM bersubsidi mulai 17 Agustus 2024.

Ia menyebutkan, mulai 17 Agustus 2024 pemerintah mulai membatasi pembelian BBM bersubsidi (Pertalite).

"Dan juga pemberian subsidi yang tidak pada tempatnya. Itu Pertamina sekarang sedang menyiapkan. Kita berharap 17 Agustus kita sudah bisa mulai di mana orang yang tidak berhak mendapat subsidi akan bisa kita kurangi," ujar Luhut dalam unggahan di akun Instagram pribadinya @luhut.pandjaitan, (9/7/24).

Namun pernyataan itu dibantah langsung oleh Presiden Jokowi.

Jokowi menegaskan, Ia belum menggelar rapat kabinet untuk membahas usulan tersebut.

"Endak, endak, endak. Belum ada pemikiran ke sana," ujar Jokowi dalam sesi keterangan pers di Halim Perdanakusuma, Jakarta, (16/7/24) dilansir siaran YouTube Sekretariat Presiden.

"Belum rapat juga," tegasnya.

Baca Juga: Pernyataan Luhut Dibantah Jokowi, Ucap Begini Soal Pembatasan Pertalite Solar