Adu Akselerasi Yamaha NMAX Neo Vs NMAX TURBO, Hasil Beda Jauh?

Mohammad Nurul Hidayah - Sabtu, 20 Juli 2024 | 08:30 WIB

Yamaha NMAX Neo (kiri) dan NMAX TURBO (kanan) (Mohammad Nurul Hidayah - )

Baca Juga: Yamaha NMAX TURBO Pakai CVT Pintar! Apa Bedanya dengan CVT Biasa?

Untuk hasil yang kita bandingkan di sini, NMAX 'TURBO' menggunakan riding mode S dan Y-Shift aktif digunakan saat berakselerasi.

Hasilnya, untuk berakselerasi dari kecepatan 0-60 km/jam, NMAX Neo membutuhkan waktu 4,97 detik, sedangkan NMAX 'TURBO' cuma butuh waktu 4,87 detik.

Buat berakselerasi 0-100 km/jam, NMAX Neo mencatatkan waktu 16,10 detik, dan NMAX 'TURBO' hanya butuh 15,87 detik.

Berarti, untuk mencapai kecepatan tertentu NMAX 'TURBO' dengan mode S dan Y-Shift aktif ini terbukti lebih unggul dari NMAX Neo.

Baca Juga: Mulai Rp 3 Jutaan, Begini Rincian Skema Cicilan Yamaha NMAX Turbo

Tidak berhenti sampai disitu, kedua motor juga dites kecepatannya untuk menempuh Jarak 201 meter dan 402 meter, mana yang unggul?

NMAX Neo butuh waktu 11,95 detik untuk menempuh jarak 201 meter, sedangkan NMAX 'TURBO' hanya butuh waktu 11,67 detik saja.

Sedangkan untuk jarak 402 meter, NMAX Neo catatkan waktu 19,37 detik dan NMAX 'TURBO' 19,10 detik saja.

Berikut rinciannya :

Data test NMAX Neo
0-60 km/jam: 4,97 detik
0-100 km/jam: 16,10 detik
0-201 m: 11,95 detik (89 @ km/jam)
0-402 m: 19,37 detik (103,8 @ km/jam)

Data test NMAX TURBO S-Mode Y-Shift
0-60 km/jam: 4,87 detik
0-100 km/jam: 15,87 detik
0-201 m: 11,67 detik (88,6 @ km/jam)
0-402 m: 19,10 detik (105,1 @ km/jam)