Di bagian kaki-kaki, suspensi depan Yamaha Cygnus Gryphus menggunakan model teleskopik, sementara di belakang menggunakan dual shockbreaker.
Pengereman bagian depan menggunakan model cakram depan-belakang yang saling terhubung berkat sistem UBS (Unified Brake System) mirip CBS Honda.
Yamaha Cygnus Gryphus juga memiliki varian dengan sistem rem ABS plus Traction Control System.
Bicara fitur, ia sudah dibekali panel instrumen full digital, soket pengisi daya USB untuk mengecas smartphone, Smart Motor Generator, hingga Smart Key (tipe ABS).
Pencahayaan headlamp, taillamp, sampai positioning lamp sudah pakai LED, sedangkan lampu sein masih pakai halogen.
Untuk harga, Yamaha Cygnus Gryphus 2024 dibanderol mulai 88.300 New Taiwan Dollar atau setara Rp 44,2 jutaan (kurs 1 NTD = Rp 500.30 per 9 Juli 2024).