Citroen e-C3 Dibawa Jalan ke Jakarta Puncak PP Baterai Sisa Segini

Radityo Herdianto - Rabu, 3 Juli 2024 | 10:00 WIB

Citroen e-C3 dibawa jalan ke Jakarta Puncak PP (Pulang Pergi), baterai sisa segini. (Radityo Herdianto - )

Hasilnya, setelah menempuh jarak 64,5 km selama 3 jam perjalanan sisa jarak tempuh menunjukkan angka range 59 km.

Kapasitas baterai pun menampilkan angka di 52,1 persen.

Namun saat kembali ke Jakarta, sekalipun perjalanan padat merayap mulai ada peningkatan range dan kapasitas baterai berkat regenerative braking yang membantu pengisian daya kembali ke baterai.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Sisa jarak tempuh baterai mobil listrik Citroen e-C3 setelah perjalanan Jakarta - Puncak PP.
 

Baca Juga: Baterai Gak Besar, Waktu Pengecasan Citroen E-C3 Aircross Bisa Cepat?

Setibanya di Wisma Indomobil, dari total perjalanan 133,1 km menyisakan kapasitas baterai 28,3 persen dengan range 74 km tanpa pengisian daya ulang.

Ada penurunan jarak tempuh sejauh 149 km serta kapasitas baterai 68,7 persen.

Citroen e-C3 sendiri punya kapasitas baterai sebesar 29,2 kWh dengan klaim jarak tempuh mencapai 320 km.

Baterai tersebut mengalirkan energi listrik ke motor traksi pada roda depan bertenaga 56,3 dk dan torsi 143 Nm.