Bedah Spesifikasi Rivian R1T Terbaru, Termurah Tenaganya Segini

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 10 Juni 2024 | 19:00 WIB

Rivian R1T terbaru. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Uniknya, R1T termurah dapat baterai Lithium Iron Phosphate (LFP) berkapasitas 105 kWh dengan jarak tempuh estimasi Environmental Protection Agency (EPA) 270 mil atau 434 kilometer.

R1T dua motor ini juga tersedia dengan pilihan baterai Large (NMC 135 kWh) dan Max (NMC 149 kWh) yang masing-masing memiliki jarak tempuh klaim EPA hingga 531 kilometer dan 675 kilometer.

Rivian
Sementara varian tertingginya sudah dapat empat motor listrik bertenaga 1.025 dk.

Baca Juga: Rivian R1T Dapat Update Baru, Kini Bisa Rekam Perjalanan dan Insiden

Oh iya, varian dengan baterai Large dan Max bisa diupgrade dengan Performance Pack yang tenaganya mencapai 665 dk dan torsi 1.123 Nm.

Lanjut naik di atas varian termurah ada varian Ascend Tri Max yang memiliki tiga motor listrik penggerak semua roda.

Setup tiga motor R1T Ascend mampu melontarkan tenaga 850 dk dan torsi puncak 1.495 Nm.

Dipadukan baterai berkapasitas Max, Rivian mengklaim R1T Ascend bisa melaju sejauh 611 kilometer.

Terakhir ada R1T Ascend Quad Max yang memiliki empat motor listrik bertenaga 1.025 dk dan torsi 1.624 Nm.