Bedah Fitur dan Teknologi All New BeAT & BeAT Street 2024, Banyak Yang Baru

Dimas Pradopo - Rabu, 5 Juni 2024 | 06:00 WIB

All New Honda BeAT dan BeAT Street 2024 (Dimas Pradopo - )

Sementara itu di ketiga varian lainnya; CBS, Deluxe dan Street sistem keamanannya menggunakan alarm.

Jadi meski masih pakai kontak mekanis yang dilengkapi pengaman magnet, pemilik tak perlu takut untuk keamanannya.

Yang unik, meski dibekali alarm namun tak ada remote. Untuk mengaktifkan alarm caranya unik, dengan melakukan on-off kontak sebanyak 2 kali.

Ciri alarm akan aktif lampu indikator di spidometer yang warna merah akan menyala disusul bunyi bip.

Satu menit kemudian baru benar-benar aktif, jika motor ada guncangan maka alarm akan berbunyi.

Kini ada indikator tegangan aki di Honda BeAT dan BeAT Street yang sudah tidak memiliki kick starter.

INDIKATOR AKI

Fitur baru berikutnya di spidometer yang tampilannya baru ini, kini ada indikator tegangan aki, sehingga bisa mendeteksi kondisi aki dan pengisiannya.

Kenapa ditambah fitur ini? Karena sudah tidak ada kick starter di BeAT Deluxe dan BeAT Street. Indikator ini sebagai pengingat agar aki tak sampai tekor, karena tak bisa lagi menyalakan mesin dengan cara diengkol.

Tapi khusus di versi CBS tidak ada fitur ini. Sebagai gantinya di versi termurah tersebut masih dibekali dengan kick starter, makanya bobot versi CBS 1 kg lebih berat dari yang Deluxe dan Deluxe Smart Key.