Nissan menyebut Nissan Leaf mampu mengisi daya cepat dengan daya hingga 50 kW.
Tapi ketika kami coba, daya yang masuk ke mobil tercatat hanya 37,7 kW saja.
Baca Juga: Kulik Konsumsi Listrik Nissan Leaf, Setara Berapa KM/L Mobil Bensin?
Kami tidak lupa mencoba mengisi dari 22% hingga 99% dan pengisian tersebut tuntas dalam waktu 1 jam.
Fakta terunik dari pengisian daya Nissan Leaf adalah lokasi dua port charger tersebut.
Ketimbang di samping, Nissan menaruh dua port charger Leaf di depan tepat di atas gril.
Untuk membukanya, pemilik harus mematikan sistem mobil dan menekan tombol yang ada di dasbor sebelah kanan setir.