Toyota Terpantau Kerek Harga Kijang Innova Zenix, Ini Update-nya di Mei 2024

Wisnu Andebar - Minggu, 12 Mei 2024 | 22:00 WIB

Harga Kijang Innova Zenix mengalami kenaikan pada Mei 2024 (Wisnu Andebar - )

Mesin tersebut dipadukan dengan motor listrik berdaya 111 dk dan torsi 206 Nm, sehingga menghasilkan tenaga gabungan sebesar 183 dk pada sistem.

Adapun tenaga dari mesin disalurkan ke roda depan alias Front Wheel Drive (FWD) melalui transmisi direct shift CVT (Continous Variable Transmission) 10 percepatan yang diklaim lebih efisien dan senyap ketika beroperasi.

Dari sisi fitur keselamatannya, MPV Medium ini telah dibekali Toyota Safety Sense (TSS 3.0).

Terdiri dari Pre Collision System (PCS), Dynamic Radar Cruise Control (DRCC), Lane Departure Alert (LDA), Lane Tracing Assis (LTA), dan Automatic High Beam (AHB).

Untuk lebih lengkapnya, berikut update daftar harga OTR Jakarta mobil baru Kijang Innova Zenix setelah mengalami kenaikan:

Tipe  Harga Sebelum Harga Mei 2024 Selisih
2.0 G CVT Rp 425,6 juta Rp 430,4 juta Rp 4,8 juta
2.0 G CVT (Premium Color) Rp 428,6 juta Rp 433,4 juta Rp 4,8 juta
2.0 V CVT  Rp 473,6 juta Rp 476,2 juta Rp 2,6 juta
2.0 V CVT (Premium Color) Rp 476,6 juta Rp 479,2 juta Rp 2,6 juta
2.0 G HEV CVT Rp 471,6 juta Rp 477,6 juta Rp 6 juta
2.0 G HEV CVT (Premium Color) Rp 474,6 juta Rp 480,6 juta Rp 6 juta
2.0 V HEV CVT Rp 535,75 juta Rp 541,75 juta Rp 6 juta
2.0 V HEV CVT (Premium Color) Rp 538,75 juta Rp 544,75 juta Rp 6 juta
2.0 V HEV CVT Modellista Rp 545,6 juta Rp 551,6 juta Rp 6 juta
2.0 V HEV CVT Modellista (Premium Color) Rp 548,6 juta Rp 554,6 juta Rp 6 juta
2.0 Q HEV CVT TSS Rp 614,75 juta Rp 620,75 juta Rp 6 juta
2.0 Q HEV CVT TSS (Premium Color) Rp 617,75 juta Rp 623,75 juta Rp 6 juta
2.0 Q HEV CVT TSS Modellista Rp 624,6 juta Rp 630,6 juta Rp 6 juta
2.0 Q HEV CVT TSS Modellista (Premium Color) Rp 627,6 juta Rp 633,6 juta Rp 6 juta

Harga berdasarkan pricelist dari website resmi toyota.astra.co.id yang diakses pada 12 Mei 2024