Mika Lampu Retak Seribu, Ternyata Benerinnya Bisa Pakai Cara Ini

Angga Raditya - Rabu, 3 April 2024 | 20:00 WIB

Ilustrasi. Mika lampu retak seribu atau retak halus (Angga Raditya - )

Angga Raditya
Nano burn coating bisa menebalkan lapisan mika setelah dikerok.

Baca Juga: Bersihkan Lampu Mobil Pakai Nano Burn Coating, Kilapnya Bakal Begini

Jika ingin mika lampu tetap kuat, "Bisa dikasih lapisan nano coating, biar tetap tebal lapisan mikanya," beber Uus dari gerai servis lampu Rifal Variasi, Blok M, Jakarta Selatan.

Dengan lapisan nano burn coating ini, mika lampu seperti diberikan perisai tambahan agar tidak mudah baret dan retak.

Biaya pengerjaan menghilangkan retak rambut ini bervariatif, "Paling murah Rp 500 ribu, bisa lebih atau bisa kurang tergantung kesulitan pengerjaan," jelas Riza.

Lama pengerjaan, "Bisa 3-6 jam tergantung kesulitannya, apalagi kalau pakai nano burn coating," jelas Uus.