GridOto.com - Salah satu yang sering disebut sebagai nilai lebih bagi mobil-mobil listrik BYD adalah penggunaan Blade Battery.
Pada IIMS 2024, BYD Motor Indonesia mendatangkan langsung 'guru teknis' BYD yaitu Tatsuya Mikami selaku Chief Advisor BYD Japan.
Tujuannya untuk mengupas lebih dalam teknologi-teknologi di dalam mobil-mobil listrik BYD, termasuk soal Blade Battery ini.
"Blade battery menghadirkan keseimbangan optimal antara daya, keamanan, dan efisiensi, menetapkan standar baru untuk baterai kendaraan listrik," ucap Mikami dalam pemaparannya, di booth BYD pada IIMS 2024, Sabtu (25/2).
Ia mengatakan, BYD menggunakan Lithium Iron-Phospate atau LFP sebagai katoda di dalam sel baterai mereka.
Tidak seperti sel baterai umumnya yang harus menggunakan modul, sel Blade Battery mempunyai bentuk lempengan-lempengan tipis.
"Karena susunan sel-nya tampak seperti susunan bilah pisau, makanya baterai ini dinamakan Blade Battery," tambahnya.
Selain itu, sel Blade Batery yang bisa disusun tanpa modul juga membuatnya punya dua kelebihan lain dibandingkan baterai mobil listrik konvensional.
Baca Juga: Hadir di IIMS 2024, Garansi Baterai mobil Listrik BYD Selama Ini