Vinfast Luncurkan VF 6 dan VF 7 Saat GIIAS 2024, Ini Kisaran Harganya

Hendra - Minggu, 25 Februari 2024 | 07:33 WIB

Vinfast VF7 yan g akan diluncurkan Juli mendatang (Hendra - )

Vibfast VF7 ini akan menjadi rival Hyundai IONIQ 5.

Mobil ini jelas menyuguhkan pesona yang lebih menawan.

Rayhan Haikal/GridOto.com
Buritan VinFast VF 7 yang memiliki lekukan seksi.

Mulai dari depan, memiliki lekukan wajah khas VinFast dan desain depan yang begitu klop dengan aura gaharnya.

Siluet samping VF 7 disempurnakan dengan garis sisi tegas dan atap melandai, mengingatkan kami akan konsep Mazda Kusabi.

Garis sisi tersebut menyambung hingga ke pintu bagasi membentuk 'spoiler kedua' yang melengkapi desain cantik VF 7.

Rayhan Haikal/GridOto.com
Interior VinFast VF 7.

Baca Juga: Spesifikasi Mobil Listrik VinFast VF e34 yang Hadir di IIMS 2024

Bagaimana dengan spesifikasinya? VinFast VF 7 disebut memiliki satu motor listrik penggerak roda depan.

Untuk varian termurah, VF 7 dapat motor listrik bertenaga 130 kW atau 174 dk dan torsi 250 Nm.

Sementara untuk varian termahal, VF 7 dapat motor listrik bertenaga 150 kW atau 201 dk dan torsi 310 Nm.

Varian termurah dapat baterai berkapasitas 59,6 kWh dengan jarak tempuh klaim 375 kilometer.

Meskipun jarak tempuh klaimnya belum dipublikasikan, VF 7 varian tertinggi dapat baterai lebih besar yaitu 75,3 kWh.

Pihak Vinfast di ajang IIMS 2024 ini sudah membuka keran untuk membooking kedua varian keren ini. 

"Fee-nya Rp 5 juta," ungkap Nina.