Motor listrik ini diklaim membuat Atto 3 bisa berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 7,3 detik.
Motor listrik ini dihubungkan dengan baterai Lithium Iron Phosphate (LFP) yang dibuat sendiri oleh BYD.
Baca Juga: Intip Spesifikasi Tiga Mobil Listrik BYD yang akan Masuk ke Indonesia
Ada dua pilihan baterai yang tersedia, yaitu kapasitas 49,92 kWh (Standard Range) dan 60,92 kWh (Extended Range).
Baterai di varian Standard Range bisa membawa mobil sejauh 410 km sedang yang di Extended Range mencapai 480 km.
Untuk pengisian baterai Atto 3 bisa pakai AC charging (Type 2) sampai 7 kW dan DC fast charging (CCS2) dengan laju pengisian 70 kW (Standard Range) atau 80 kW (Extended Range).
Baterai mobil ini dapat diisi dari 0% sampai 80% dalam waktu 45 menit.
Suspensi depan jenis MacPherson Strut sedang di belakang Multi-link.