"Secara teori, sebenarnya tidak ada batasan, karena sifat kimia battery adalah reaksi bolak-balik," ujarnya.
Akan tetapi, ada batasan yang membuat aki mobil tidak boleh dipaksakan untuk setrum ulang.
Baca Juga: Jangan Sampai Kejadian, Beberapa Penyebab Aki Mobil Gampang Soak
"Yakni kondisi dan waktu penyimpanan sehingga battery mengalami over discharge hingga dua kali," wanti Ifan.
Kondisi over discharge pada aki adalah ketika aki tidak mampu kembali ke performa normal meskipun telah disetrum ulang.
Jika dipaksakan terus setrum ulang, "Panas yang timbul berpotensi merusak lempengan di dalam aki," tuturnya.
Agar mencegah aki mobil soak atau tegangannnya menurun, "Sebaiknya beban listrik tidak melebih spek aki, dan minimalisir kendaraan tidak dipakai cukup lama," pungkas Ifan.