Pantas Enggak Boleh Dicampur Minyak Goreng, Ini Fungsi Penting Oli Mesin

Isal - Rabu, 3 Januari 2024 | 20:30 WIB

Pantas enggak boleh dicampur minyak goreng, ini fungsi penting oli mesin (Isal - )

"Pelumas juga berfungsi sebagai media penggerak hidrolik dan mencapai celah clearance tersempit dalam mesin," tulis Fuad dalam laporannya.

"Sedangkan minyak goreng justru menambahkan kekentalan pada oli mesin," tambahnya.

Baca Juga: Motor Matic Honda Dengan Rem CBS Mudah Blong Saat Melibas Turunan? Ini Kata Ahli

Nah, pada kondisi mesin dingin, pelumas berupa oli mesin harus selalu tersedia pada komponen mesin.

Tujuannya untuk mencegah keausan yang ditimbulkan dari gesekan atau friksi saat mesin motor baru dihidupkan.

"Pelumas juga harus mudah mengalir pada suhu mesin rendah," ungkap Fuad.

Agar oli mesin dapat melumasi ke seluruh komponen mesin meskipun pada awal mesin motor dihidupkan.

"Sifat tersebut tidak dimilik oleh minyak goreng," tutupnya.

Makanya, kurang cocok untuk mencampur oli mesin dengan minyak goreng.

Baca Juga: Begini Cara Pakai Rem CBS Motor Matic Honda Supaya Enggak Blong Saat Turunan