GridOto.com - Perusahaan Otobus (PO) Rosalia Indah belakangan ini menjadi perbincangan warganet, karena maraknya kasus pencurian di dalam armada mereka.
Kasus yang paling hangat, seorang influencer dengan nama akun X (Twitter) @Widino menjadi korban pada Selasa (19/12/2023).
Dino, sapaan akrabnya, mengaku telah kehilangan satu buah iPad dan satu tas berisi alat charger di bus Rosalia Indah jurusan Wonosobo-Jakarta.
Ia menjelaskan, sebelum hilang iPad miliknya diletakkan di bagasi kabin yang posisinya tepat di atas tempat duduknya.
Baca Juga: PO Rosalia Indah Buka Trayek Baru Bekasi-Madiun, Catat Jadwal dan Harga Tiketnya
Selanjutnya, saat bus berhenti di rest area Kedung Roso, Brebes, Jawa Tengah, Ia menyebut iPad tersebut turut dibawanya ke luar bus dan kembali diletakkan saat bus melanjutkan perjalanan.
Namun nahas, saat turun di pool Rosalia Indah Ciputat, Tangerang Selatan, Dino merasa ada yang aneh dengan tas iPad miliknya.
Ia merasa resleting pada tas iPad miliknya sulit dibuka seperti habis dilem.
Saat sampai di rumah, Dino baru sadar bahwa ternyata iPad miliknya telah dicuri dan ditukar dengan buku beserta keramik.