Termurahnya Rp 358 Juta, Ini Perbandingan Harga Wuling Binguo EV Dengan Neta V dan Citroen e-C3

Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 15 Desember 2023 | 20:35 WIB

Termurahnya Rp 358 juta, ini perbandingan harga Wuling Binguo EV dengan Neta V dan Citroen e-C3. (Muhammad Rizqi Pradana - )

Kombinasi tersebut diklaim mampu membawa Wuling Binguo EV Premium Range sejauh 410 km hanya dalam sekali charge.

Sekarang kita berpindah ke 'rekan senegara' Wuling Binguo EV, yaitu Neta V yang pertama kali diperkenalkan di Indoensia pada GIIAS 2023 lalu.

Neta V dijual dengan banderol Rp 379 juta OTR Jakarta, atau berada di antara banderol kedua varian Wuling Binguo EV.

Mobil listrik yang dipasarkan oleh PT NETA Auto Indonesia (NAI) itu dibekali baterai 40,7 kWh serta motor listrik bertenaga 70 kW atau 94 dk dan torsi 150 Nm, dengan klaim jarak tempuh 401 km.

Terakhir, ada mobil listrik dari merek Eropa yaitu Citroen e-C3 yang seperti namanya merupakan pengembangan dari C3 bermesin konvensional.

Pradana
Mobil listrik Neta V.

Di Indonesia, harga Citroen e-C3 dipatok di angka Rp 377 juta OTR Jakarta atau lagi-lagi berada di antara banderol kedua varian Wuling Binguo EV.

Citroen e-C3 mendapatkan baterai berkapastias 29,2 kWh dengan motor listrik bertenaga 42 kW atau 56,3 dk dan torsi 143 Nm, serta memiliki klaim jarak 320 km.

Dari segi harga, bisa dilihat kalau kedua varian Wuling Binguo EV 'mengepung' banderol Neta V dan Citroen e-C3.

Harga Neta V lebih mahal Rp 21 juta dari banderol termurah Binguo EV, sekaligus lebih murah Rp 29 juta dari varian termahalnya.

Sementara harga Citroen e-C3 lebih mahal Rp 19 juta dari varian paling terjangkau milik pesaing terbarunya dari China, namun lebih murah Rp 31 juta dari varian Premium Range.

Rianto P/GridOto.com
Mobil listrik Citroen e-C3.

Menilik spesifikasi motor listrik masing-masing, Neta V punya jantung pacu paling bertenaga diikuti oleh Wuling Binguo EV dan Citroen e-C3.

Sementara dari sisi klaim jarak tempuh, Wuling Binguo EV Premium Range unggul dari pesaing terdekatnya yaitu Neta V meskipun 'dibebani' dengan baterai yang kapasitasnya lebih kecil.

Masih masuk akal, mengingat output tenaga dan torsi maksimal dari motor listrik milik Binguo EV yang lebih kecil ketimbang Neta V.

Sementara Citroen e-C3 menghuni tempat terakhir baik dari kapasitas baterai maupun klaim jarak tempuh, meskipun selisihnya tidak terlampau jauh.

Berikut perbandingan harga Wuling Binguo EV, Neta V, dan Citroen e-C3 pada Desember 2023 dihimpun dari website resmi masing-masing pabrikan:

Perbandingan harga dan klaim jarak tempuh Wuling Binguo EV, Neta V, dan Citroen e-C3.