GridOto.com - Harga Wuling Binguo EV akhirnya resmi diungkap pada Jumat, (15/12/2023) siang tadi.
Mobil listrik yang menjadi 'kakak' dari Wuling Air ev tersebut dijual dengan rentang harga Rp 358-408 juta OTR Jakarta.
Di Indonesia, produk teranyar Wuling Motors tersebut punya dua pesaing terdekat sesama mobil listrik kompak yang sudah berada di Tanah Air yaitu Neta V dan Citroen e-C3.
Disebut demikian, karena ketiga mobil listrik tersebut punya dimensi dan spesifikasi yang mirip-mirip serta sama-sama dijual dengan harga Rp 300 jutaan.
Makanya jadi menarik nih membandingkan harga serta spesifikasi ketiga mobil listrik ini.
Dimulai dari Wuling Binguo EV, yang seperti disebutkan di atas punya harga Rp 358 juta untuk varian Long Range dan Rp 408 juta untuk varian Premium Range.
Menariknya, selain kapasitas baterai dan klaim jarak tempuh, spesifikasi motor listrik Wuling Binguo EV juga berbeda antar kedua variannya.
Varian Long Range dibekali baterai berkapasitas 31,9 kWh dengan motor listrik bertenaga 50 kW atau 67 dk dan torsi 150 Nm untuk menghasilkan klaim jarak tempuh 333 km.
Sementara varian Premium Range punya baterai 37,9 kWh dengan motor listrik bertenaga 50 kW atau 67 dk dan torsi yang sedikit lebih rendah yaitu 125 nM.
Baca Juga: Harga Wuling Binguo EV Resmi Diumumkan, Paling Murah Rp 358 Juta