Baca Juga: Cara Pembalap MotoGP Menghabiskan Liburan, Brad Binder Menikah, Marc Marquez Jalan-jalan di Bali
Jadi aturan baru nanti entah menjadi lebih longgar atau tidak, tetap diharapkan lebih menjaga keselamatan pembalap di atas trek.
"Perubahan tadi akan membawa dampak positif. Aturan tekanan ini sebenarnya adalah bagian dari balapan dan ada di banyak balapan. Aturan disarankan pabrikan dan Michelin untuk keselamatan," tegas Ezpeleta.
Saat ini potensi yang paling mungkin adalah menurunkan batas minimal, jadi tidak dibatalkan secara total.
"Kami harus berbicara dengan Michelin soal kemungkinan menurunkan batasannya, tentu harus aman dan membuat pembalap tidak kehilangan feel-nya," ungkapnya.
"Perubahan kecil bisa mengubah banyak hal, kami ingin diskusi dengan Michelin dan menunggu sampai tes pramusim agar mendapat gambaran lebih jelas," tegasnya.