Sistem pengereman cukup simpel, dengan mengandalkan single disc brake di depan dan drum brake atau teromol di belakang.
Soal spesifikasi, Yamaha PG-1 dibekali mesin silinder tunggal 4-tak SOHC 2-klep 114 cc dengan diamter piston 50 mm x langkah 57,9 mm dan rasio kompresi 9,1:1.
Mesin tersebut diklaim punya tenaga 8,87 dk di 7.000 rpm dengan torsi puncak 9,5 Nm di 5.500 rpm yang disalurkan ke transmisi semi otomatis 4-percepatan.
Di atas kertas, performa tersebut beda tipis dari bebek trail Honda CT125 dengan mesin 124 cc injeksinya yang bertenaga 9,06 dk di 6.250 rpm dan torsi 10,8 Nm di 4.750 rpm.
Namun kalao soal fitur, Yamaha PG-1 tergolong lebih simpel dari CT125 karena masih pakai lampu halogen, panel instrumen analog, dan belum ada sistem rem ABS.
Untuk informasi lainnya, motor baru ini punya dimensi panjang 1,980 mm x lebar 805 mm x tinggi 1.050 mm, tinggi jok 795 mm, ground clearance 190 mm, dan bobot kotor 107 kg.
Sayang untuk harganya belum diumumkan, namun berdasarkan informasi di website Yamaha Thailand, Yamaha PG-1 sudah bisa dipesan secara online dan ada promo untuk konsumen yang melakukan pemeasanan periode 26 November sampai 11 Desember 2023.