Penantang berikutnya dari pabrikan garpu tala, Yamaha. Dalam kategori ini ada tiga tipe skutik entry level Yamaha bermesin 125 cc yang masuk nominasi, yaitu Yamaha Gear 125, Mio S dan Mio M3.
Ketiganya menggendong mesin 124,96 cc yang bertenaga tapi dikalim tetap ramah di kantor untuk urusan mengisi bensin.
Yamaha Gear mengusung konsep utilitas tinggi, sementara Mio S dan Mio M3 hadir sebagai motor entry level untuk kegiatan komuter harian.
Lanjut ada 4 jagoan skutik Suzuki di kelas 110-125 cc. Address FI dan Address Playfull hadir sebagai skutik komuter yang nyaman dengan mesin 113 cc yang bertenaga dan irit.
Suzuki Address FI dan Address Playful dibedakan dengan pilihan warna, dimana varian Playful memiliki 10 warna yang dapat dipilih!
Baca Juga: 101 Sepeda Motor Masuk Nominasi GridOto Award, Ada 17 Kategori di 2023