Biaya Kuras Oli Matik Mobil Bekas Mitsubishi Pajero Sport Habis Segini

Radityo Herdianto - Senin, 16 Oktober 2023 | 09:00 WIB

Biaya kuras oli matik mobil bekas Mitsubishi Pajero Sport habis segini. (Radityo Herdianto - )

Mobil bekas Mitsubishi Pajero Sport keluaran 2016 punya dua jenis transmisi matik.

Yakni varian GLX ke bawah 6 speed dan varian Dakar 8 speed.

"Kedua jenis girboks transmisi tersebut sama-sama membutuhkan 8 liter oli matik saat dikuras," sebut Arief.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Proses kuras oli transmisi matik mobil setidaknya butuh diisi 8 liter.

Baca Juga: Minat Mobil Bekas Toyota Yaris Bakpao, Ini Harga Engine Mounting-nya

Di bengkel spesialis ini menyediakan paket kuras oli transmisi matik dengan biaya Rp 2 juta.

"Pakai oli transmisi Wealthy Beste Full Synthetic ATF T-IV sebanyak 8 liter, jasa kuras, dan oil treatment," beber Arief.

"Paket ini juga bisa untuk Toyota Fortuner, Innova, dan mobil SUV sejenisnya," imbuhnya.