Minat Beli Suzuki Katana, Kaki-Kakinya Pasti Keras Seperti Gerobak

Aditya Pradifta - Kamis, 21 September 2023 | 10:00 WIB

Deretan Suzuki Jimny tua di Lot32 (Aditya Pradifta - )

"Enggak bisa dipungkirin kaki-kaki Katana itu, apalagi yang kondisinya masih bahan sagat tidak enak," sambungya menjelaskan.

Konstruksinya memang menggunakan per daun pada set up keempat kakinya.

Baca Juga: Ini Alasan Kenapa Mobil Tua Original Paint Punya Nilai Jual Tinggi

Sistem suspensi memadukan konstruksi klasik Jimny dengan mempertahankan sistem per daun

Dan itu menjadi alasan utama kenapa performa kaki-kakinya menjadi sangat keras.

"Terus kaki-kakinya keras, kaya naik gerobak. Ini udah jadi kendala teknis yang umum banget di Jimny atau Katana," ungkap Andrie lagi.

Namun Beberes Garasi selalu ada cara khusus alias custom pada kaki-kaki Suzuki Katana.

"Tapi kalau di gue biasanya memang ada treatment khusus buat kaki-kakinya. Tapi gak diganti lho ya konstruksinya, tetep pakai per daun tapi gimana caranya dibikin supaya lebih empuk, lebih nyaman," terang Andrie.

Meski begitu Andrie pun mengakui bahwa tidak akan senyaman jika menggunakan per keong, namun performanya jelas jauh lebih baik dibanding dalam kondisi sebelum direstorasi.

"Jadi meskipun masih per daun, selalu gue upayakan supaya bisa nyaman dan itu sudah ada racikan khususnya dari Beberes Garasi," ucapnya menandaskan.