Update Bursa Pembalap MotoGP 2024, Semua Tergantung Marc Marquez dan Pedro Acosta

Muhammad Rizqi Pradana - Selasa, 19 September 2023 | 11:34 WIB

Semua tergantung Marc Marquez dan Pedro Acosta, ini update bursa transfer pembalap MotoGP 2024 setelah Franco Morbidelli resmi pindah ke Pramac Ducati. (Muhammad Rizqi Pradana - )

Tapi KTM sudah mengontrak Pedro Acosta di salah satu tim mereka di MotoGP untuk 2024 nanti, sehingga mau tidak mau akan ada satu pembalap yang dikorbankan.

Selain Augusto Fernandez dan Pol Espargaro di tim GASGAS, kursi pabrikan milik Jack Miller juga dikabarkan terancam oleh Pedro Acosta.

KTM sendiri menjanjikan kalau pembalap yang nantinya didepak, akan diberikan seluruh jatah wildcard pabrikan asal Austria tersebut untuk MotoGP 2024 nanti.

Sehingga tinggal menunggu, di tim milik KTM yang mana Pedro Acosta akan melakukan debutnya di kasta teringgi balap motor protipe tersebut.

Berpindah ke kursi Gresini Racing Ducati, tim asal Faenza, Italia tersebut tengah menjadi sorotan selama beberapa minggu terakhir.

Pasalnya, Marc Marquez erat dikait-kaitkan dengan kursi Gresini Racing yang nyaris pasti akan ditinggalkan oleh Fabio Di Giannantonio pada MotoGP 2024.

Honda sendiri bersikukuh kalau Marc Marquez sudah punya kontrak sah untuk MotoGP 2024, meskpun mengaku tidak akan menghalangi Marc kalau ia ingin hengkang.

Sementara Marc Marquez mengaku masih belum mengambil keputusan untuk tinggal atau meninggalkan Honda di akhir tahun.

Walaupun, Marc mengatakan kalau keputusan tersebut akan datang antara MotoGP India minggu ini atau MotoGP Jepang minggu depan.

Sehingga bisa dibilang, kalau bursa transfer pembalap MotoGP 2024 kini semua bergantung pada keputusan Marc Marquez dan Pedro Acosta lewat KTM.