Mobil Bisa Enggak Lulus Uji Emisi Karena Ada Gejala Seperti Ini, Sob!

Angga Raditya - Kamis, 7 September 2023 | 19:00 WIB

ILUSTRASI. Ada beberapa indikator yang menandakan pembakaran mobil bermasalah saat uji emisi (Angga Raditya - )

Isal/GridOto.com
Tune up bisa membantu pengurangan kerak karbon di ruang bakar, agar mengurangi sumber polusi pada gas buang.

Baca Juga: Mau Modif Knalpot Tapi Takut Gagal Uji Emisi, Part Ini Solusinya

Sedangkan lean, kondisi pembakaran mesin mobil terlalu banyak udara sehingga asap knalpot terasa pedih di mata.

"Kalau sudah begini, untuk beberapa mobil bisa kita setting di bagian CO adjuster-nya," beber Rendy.

Jika asap knalpot masih pedih atau bau menyengat, "Sebaiknya lakukan tune up agar pembakaran bisa lebih baik," timpal Nova Risdiyanto, Kepala Toko Andala Ban, Radio Dalam, Jakarta Selatan.

Tune up mesin bertujuan mengurangi deposit kerak karbon di dalam ruang bakar yang bisa menjadi sumber polusi dari gas buang kendaraan bermotor.

"Kalau sudah tune up dan emisi belum lulus, berarti ada masalah yang cukup serius di dalam ruang mesin," pungkas Nova.