Minat Mobil Bekas BMW 320i E90, Kudu Waspadai Transmisi Mechatronic

Angga Raditya - Jumat, 1 September 2023 | 18:00 WIB

Ilustrasi. BMW Seri 3 E90 punya masalah khas di transmisi mechatronic. (Angga Raditya - )

Dari oli yang enggak pernah diganti ini, "Bikin ada kandungan air, karena kan temperatur oli transmisi mechatronic bisa lebih dari 100 derajat Celcius," jelas Irwan.

Transmisi Matik Mechatronic BMW Bermasalah

Baca Juga: Kenali Gejala Transmisi Matik BMW Bermasalah, Terutama Mechatronic

Dan karena desain ECU transmisi mechatronic adalah direndam di dalam oli transmisi, "Ketika ada kandungan air, ECU ini jadi rusak," terang Irwan.

Seharusnya, "Oli transmisi matik diganti setiap 25.000 km sekali, supaya tidak ada kandungan air dari olinya," wanti Irwan.

Jika transmisi mechatronic bermasalah, Rudie menyarankan, "Jangan langsung ganti transmisi, coba ganti dulu hal-hal mendasarnya."

"Coba dulu ganti oli matic, filter matic, selenoid, kemudian reset ulang ECU gearbox," pungkas Rudie.