Untuk mengoperasikan fitur-fitur tersebut, tentu tombol telah disiapkan di sisi kanan bawah untuk pengemudi, sementara untuk penumpang ada di sisi kiri bawah.
"Tapi ada juga ini tombolnya buat yang jok sebelah kiri. Karena Voxy kan orientasinya untuk penumpang," sebut Feri lagi.
Baca Juga: Fiat 500 Tukar Guling Jok Bride Jadi Jok Mercedes-Benz SLK, Keren Abis
"Jadi biar bisa ditekan juga sama penumpang yang duduk di baris kedua, terutama tombol sliding sama reclining-nya," ungkapnya menambahkan.
Tambahan fitur lain tentu juga disediakan yakni berupa custom arm rest untuk kedua jok depan.
Tentu tak lupa juga perubahan signifikan ini didukung lapisan bahan yang lebih nyaman.
Kini tidak lagi menggunakan bahan fabric sebagai pelapis jok dan telah dilapis ulang (retrim) menggunakan bahan micro fiber berwarna hitam.
Motif jahitannya pun terlihat keren dan minimalis, cocok untuk konsep Toyota Voxy yang elegan.