Baca Juga: Tragedi Karnaval Maut Turunan Pacet Mojokerto, Truk Tangki Sasak Penonton Hingga Ada Korban Tewas
Namun, Anton diduga mengemudikan truk tanpa melakukan antisipasi saat melintas di jalan raya.
"Sopir truk tangki itu juga dinilai melakukan kelalaian, karena tidak berupaya melakukan pengereman saat mengemudikan kendaraannya," ungkapnya.
Selain menetapkan Anton sebagai tersangka, polisi juga menahan yang bersangkutan serta mengamankan truk yang dikemudikan.
Pengemudi truk tangki tersebut dijerat dengan Pasal 310 KUHP dengan ancaman enam tahun penjara.
"Bersangkutan kami tahan karena sudah status tersangka," pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, insiden karnaval maut terjadi di jalan turunan Simpang Tiga Karlina, Desa Sajen, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur pada Kamis (24/8/2023).
Kecelakaan berlangsung saat masyarakat menggelar karnaval HUT Kemerdekaan RI ke-78 tingkat kecamatan di Pacet sekitar pukul 17.45 WIB.
Saat kejadian, satu unit truk tangki air Graha Tirta dengan nomor polisi S 9085 UP melaju tidak terkendali dari arah Pacet menuju turunan Desa Sejen akibat rem blong.
Truk tersebut kemudian menabrak kerumunan pengunjung karnaval dan sejumlah kendaraan yakni satu unit Toyota Avanza dan dua unit Honda BeAT yang tersangkut di kolong truk tangki air.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Sopir Truk Tangki yang Tabrak Penonton Karnaval di Mojokerto Jadi Tersangka