Meski sedikit bernada sombong, kata-kata Espargaro ini bisa jadi motivasi lebih besar untuk rekan-rekannya di pabrikan Italia ini.
Ia meyakinkan bahwa motor Aprilia RS-GP memang punya potensi besar untuk kompetitif di grid.
"Seperti di Argentina, kemenangan sudah bisa kuprediksi. Sejak hari Jumat aku merasa bagus dengan ban soft dan hard, meski baru satu lap. Tapi mencari keunggulan 0,7 detik itu sulit," sambungnya.
"Ketika kau tahu bisa melakukan hal lebih, kau harus mempercayainya. Aku tahu itu adalah pilihan yang bagus," jelasnya.