Terkait mobil yang berada di jalur lambat, ia menuturkan tidak ada kemacetan yang terjadi saat itu.
Sekadar informasi, bahwa kecelakaan Hyundai Ioniq pernah ini bukan pertama kalinya.
Belum lama ini salah satu penggunanya mengungkapkan kekecewaannya pada Ioniq 5 dan pelayanan dari salah satu diler Hyundai.
Diketahui dari unggahan milik akun Instagram @kaisarantonn, dirinya mengalami kecelakaan karena ada malfungsi pada fitur Forward Collision Assist (FCA).
"Cruise control mati, digas juga enggak, lagi i-Pedal, FCA bunyi hampir nabrak angkot. Gue angkat kaki dari gas mau injak rem, pas rem belum kepencet sepersekian detik itu kok mobil malah kayak lompat ngegas malah nyundul, kan kesal ya? Mana FCA-nya?" ujar Anton, dalam unggahannya belum lama ini.
Anton menuliskan, dalam kejadian yang mirip, dia juga memiliki Creta tipe tertinggi. Tapi, tidak pernah mengalami masalah serupa.
Dia pun menyayangkan justru pada Ioniq 5 yang harganya dua kali lipat dari Creta malah bermasalah.