GridOto.com - Beberapa bulan yang lalu kami sempat memposting video Honda Cross Cub 50 yang super irit.
Hasil pengetesan oleh Kementerian Pertanahan, Infrastruktur, Transportasi dan Pariwisata Jepang, konsumsi bensin motor ini ketika dipacu dengan kecepatan konstan 30 km/jam bisa mencapai 94 km/liter.
Itu artinya dengan kapasitas tangki bahan bakar hanya 4,3 liter, bisa menempuh jarak sejauh 404,2 kilometer.
Sedang klaim konsumsi bensin versi World Motorcycle Test Cycle (WMTC) dengan beragam kondisi kecepatan mencatatkan hasil 69,4 km/liter.
Bisa sangat hemat jelas karena kapasitas ruang bakarnya hanya 49 cc dan memiliki konfigurasi over stroke, bore 37,8 mm dan langkah piston 44 mm.
Meski begitu mesin yang sudah mengusung injeksi PGM-FI dan memiliki transmisi 4 speed model rotary ini tenaga maksimumnya hanya 3,6 dk di 7.500 rpm dan torsi maksimum cuma 3,8 @ 5.500 Nm.
Kecil banget ya hehe. Nah pertanyaannya seperti apa rasanya ketika dipakai riding?
Ternyata asyik juga, meski secara performa memang di bawah rata-rata motor yang dijual di Indonesia.
Baca Juga: Iritnya Tembus 94 Km/Liter, Bebek Honda Ini Resmi Dijual di Indonesia