Suzuki GZ-150 yang punya bobot 150 kg ini, mengusung sistem pengereman cakram di bagian depan dan tromol di bagian belakangnya.
Di bagian kaki-kakinya, tersemat pelek palang enam bergaya klasik dengan diameter yang berbeda yaitu 18 inci di bagian depan dan 16 inci pada sisi belakang.
Untuk ban depannya memakai ukuran 90/90-18, sedangkan ban belakangnya berukuran 120/80-16.
Sementara untuk peredam kejutnya, Suzuki GZ-150 menggunakan sokbreker depan teleskopik dan sokbreker ganda pada bagian belakang.
Sebagai pilihan, tersedia dua pilihan warna pada cruiser tersebut yakni biru kombinasi hitam dan hitam.
Ngomongin harganya, Suzuki GZ-150 dibanderol 2.499.900 Chilean Peso (CLP) atau setara Rp 46,6 jutaan (kurs 1 CLP = Rp 18.66 per 11 Juli 2023).