"Misalkan butuhnya 30 ampere, tapi di-jumper ke 20 ampere, kabelnya jadi panas," bebernya.
Maka dari itu, Davit menyarankan apabila mobil ada kabel sambungan atau jumper-an, sebaiknya segera dirunut kembali.
"Ciri kabel yang sudah jumper-an itu biasanya warna kabelnya beda sendiri," tuturnya.
Selain itu, kabel sambungan juga bisa dikenali dari pelindung atau harness jacket-nya yang masih menempel atau sudah terlepas.
"Karena kabel yang masih orisinil bawaan pabrik, pasti ada harness jacket alias penutup kabel, terutama yang berada di ruang mesin," pungkasnya.