Aki Motor Jarang Dipakai Kok Bisa Soak? Begini Penjelasannya

Isal - Senin, 29 Mei 2023 | 09:26 WIB

Saat motor lama tidak digunakan, tidak terjadi pengisian listrik ke aki dan bisa membuat soak (Isal - )

Baca Juga: Aki Kering Perlu Diisi Air Sebelum Dipasang di Motor? Ini Faktanya

"Kalau kondisi diam, elektron yang di dalam aki jadi non-aktif," jelas Asep.

"Makanya perlu dicas atau pemakaian secara berkala supaya elektronya bisa bergerak lagi," tambahnya

Oya, aki motor pada umumnya masuk ke dalam jenis aki lead acid.

Supaya dapat  bekerja, di dalam aki lead acid terjadi reaksi kimia H2S04 atau asam sulfat dengan sel-sel timah yang ada di dalam aki.

Wisnu/GridOto.com
Pilihan aki motor Yamaha NMAX di toko Links Battery

Baca Juga: Begini Ciri Aki Motor yang Harus Dicas Usai Ditinggal Mudik Lebaran

"Saat kondisi aki diam (tidak ada pengisian) Asam Sulfat ini cenderung menempel pada sel-sel aki, jadi yang tertinggal hanya air," sahut Rindang Raksawardhana, Sales Engineer Birubatt.

"Jika dibiarkan tentunya membuat performa aki menurun (soak)," tuturnya.

Nah, jadi itu tadi penyebab aki motor soak ketika motor lama tidak digunakan.

Sederhananya, aki menjadi soak karena lama tidak terjadi proses pengisian dan adanya hambatan internal pada aki.