Total dalam perjalanan ini saya kena macet hampir 4 jam, terparah saat keluar dari pintu tol Parung Kuda di Tol Bocimi.
Konsumsi bahan bakar sampai kembali lagi ke daerah Bogor pun tercatat di 9.4 km/liter setelah menempuh perjalanan total sekitar 660 km.
Setelah dari Sukabumi, Bandung jadi etape ketiga perjalanan HFD 2023 saya, dengan pilihan rute melewati jalur alternatif.
Untuk ke Bandung saya pilih rute Jonggol, Waduk Cirata, Purwakarta, Padalarang lalu Bandung.
Dalam rute ini saya menemui kondisi jalan yang menanjak, turunan dan berbelok-belok.
Baca Juga: Ini Dia Juaranya, Mobil Paling Irit di Holiday Fun Drive 2023
Tidak macet memang, tapi kondisi jalan ini juga membuat saya tidak bisa berkendara efisien.
Melewati kondisi jalan seperti ini, indikator rata-rata bahan bakar tertahan di 9.7 km/liter, dan tiba di Bandung jarak tempuh sudah sampai di 770 km.
Selama di Bandung saya berkeliling di daerah Dago Pakar dan Lembang, dan sempat terkena macet sejam lebih di Dago.
Lalu perjalanan kembali ke rumah saya di Cibinong, Bogor dari Bandung lewat jalur normal via tol.
Disini saya sempat terkena macet sekitar 2 jam dari pintu tol Pasteur sampai rest area km 97, setelah itu kondisi jalan lancar sampai Bogor.
Setelah menempuh 10 hari perjalanan Holiday Fun Drive 2023, saya menempuh jarak 1.144 km dan konsumsi bahan bakar ada di angka 10 km/liter.
Melihat kondisi jalan yang dilalui selama menggunakan Isuzu Mu-X 1.9 4x4 ini, menurut saya konsumsi bahan bakarnya tergolong irit untuk sebuah Large SUV 4x4.