Ganti Pelek Mobil Lebih Besar, Sokbreker Bisa Cepat Kemakan Usia

Radityo Herdianto - Selasa, 25 April 2023 | 08:00 WIB

Pelek Evo Corse ring 18 inci (Radityo Herdianto - )

Karena sokbreker menopang bobot roda lebih berat, maka kerja peredam getaran lebih besar.

Widya menjelaskan, saat melewati jalan rusak roda akan bergetar.

"Untuk menopang ayunan roda yang lebih berat berdampak ke beban main sokbreker," jelasnya.

Sokbreker belakang mobil rusak bikin enggak stabil

Baca Juga: Dampak Sokbreker Sering Hantam Lubang di Jalan Saat Musim Hujan 

Begitu juga saat jalan mengayun dimana kondisi sokbreker harus menarik dan menekan bobot roda lebih berat saat kompresi.

"Kompresi sokbreker bisa cepat melemah dalam kondisi standar," sebut Widya.

"Ayunannya bisa ngelimbung bahkan mati sudah tidak ada mainnya sokbreker," sambungnya.