Lakukan Hal Ini Agar Motor Dengan Cat Doff Tetap Awet dan Mulus

Isal - Selasa, 28 Maret 2023 | 07:40 WIB

Begini caranya agar cat motor doff atau matte lebih awet (Isal - )

Baca Juga: Waduh, Kebiasaan Ini Ternyata Bisa Merusak Cat Motor Jenis Doff

Kemudian hindari pemakaian sabun, cairan poles atau kompon sembarangan.

"Ada beberapa kejadian konsumen poles cat doff karena baret dengan kompon," ujar Yuka.

"Hal itu membuat lapisan clear doffnya botak dan efeknya bagian itu jadi glossy sendiri," tambahnya.

Jika lapisan cat doff berupa jadi licin seperti glossy, solusi terakhirnya menurut Yuka adalah repaint atau cat ulang.

YIMM
Lexi S warna Matte Red

Baca Juga: Ternyata Ini Jenis Cat Motor yang Paling Mudah Buat Dicat Ulang

"Kemudian hindari pemakaian lap pengering (termasuk kanebo) dengan cara ditekan dengan sangat kuat," jelas Yuka.

"Kebiasaan itu lama-lama bisa membuat lapisan doff jadi licin seperti cat glossy," tutupnya saat ditemui di Ruko Griya Cinere 2 Blok 49 No.48, Jalan Limo Raya, Cinere, Depok, Jawa Barat.

Nah, itu tadi beberapa cara yang harus dilakukan agar cat motor doff atau matte lebih awet.