Berminat Meminang Honda WR-V? Ini Biaya Servisnya Sampai 100 Ribu KM

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 28 Februari 2023 | 17:05 WIB

Honda WR-V E CVT memiliki tampilan serba polos di eksteriornya. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com - Berminat untuk meminang Honda WR-V? Simak nih biaya servisnya sampai 100 ribu kilometer.

PT Honda Prospect Motor (HPM) telah menghadirkan mobil baru Honda WR-V di Indonesia sebagai SUV terkecil dan termurahnya.

Menghadapi Daihatsu Rocky, Toyota Raize, dan Kia Sonet, Honda WR-V memiliki banderol mulai dari Rp 279,4 juta.

Tidak hanya harga kompetitif, konsumen Honda WR-V juga mendapatkan layanan purna jual yang oke seperti garansi 3 tahun, garansi suku cadang 12 bulan, hingga Honda Extra Care.

Nah bagaimana dengan biaya servis berkala? Pada servis pertama saat odometer menyentuh 10.000 kilometer, biaya servisnya itu Rp 893.000

Okkie Dwi/GridOto.com
Agar tetap prima, Honda WR-V harus melakukan perawatan berkala.

Baca Juga: Mobil Baru Honda WR-V Sabet Lima Bintang ASEAN NCAP, Ini Skornya

Servis serupa juga dilakukan saat mobil menyentuh 50.000 kilometer dan 70.000 kilometer dengan biaya yang sama.

Selanjutnya di 20.000 kilometer, biaya servisnya lebih tinggi sedikit yaitu Rp 1.035.000.

Servis 30.000 kilometer dan 90.000 kilometer memiliki total biaya servis yang sama juga yaitu Rp 1.070.000.