Tim Kawasaki Puccetti Racing yang boleh dibilang tim satelit Kawasaki ini, memperkenalkan diri untuk di WorldSBK 2023 pada hari Senin (6/2/2023) di Italia.
Saat peluncuran itu, Sykes mengaku senang bertemu sponsor.
“Saya mengerti bahwa mereka sangat dekat dengan kami dan mengikuti kami dengan penuh semangat,” kata Tom Sykes, dilansir GridOto dari laman resmi WorldSBK.
“Pada tes musim dingin, tujuan pertama saya adalah beradaptasi dan mengenal tim,” lanjut pemakai nomor 66 itu.
“Tujuan tercapai, karena saya merasa sangat nyaman dengan mereka, dan juga karena alasan ini tes berjalan dengan baik,” jelasnya.
Baca Juga: Alvaro Bautista Saingin Lap Time Pembalap MotoGP Pada Tes Pramusim WorldSBK 2023 di Sirkuit Portimao
Pembalap berusia 37 tahun ini bilang masih ada beberapa pekerjaan yang harus dilakukan, tetapi sudah siap untuk menjalani musim yang baik.
“Saya menantikan putaran pertama Philip Island dengan percaya diri,” pungkasnya.
Putaran pertama WorldSBK 2023 akan berlangsung di Sirkuit Philip Island, Australia, 24-26 Februari mendatang.