GridOto.com – Tabung drier pada mempunyai peran yang cukup penting dalam sistem AC mobil.
Apabila tabung drier bermasalah pada sistem AC mobil, maka akan mengganggu kinerja sistem AC mobil.
“Receiver dryer berfungsi menyempurnakan perubahan refrigeran dari cair menjadi gas,” ujar Bel dari bengkel AC Min Jaya, Haji Nawi, Jakarta Selatan
Selain itu dryer juga berfungsi untuk menyaring kotoran dari refrigeran yang telah melalui kondensor.
Baca Juga: Perawatan AC Mobil Saat Musim Hujan, Sering Cek Bagian Ini Sob
“Karena setelah melewati kondensor, biasanya logam di kisi-kisi suka terkikis oleh refrigeran,” sambung Bel.
Sehingga kikisan logam ini bisa terbawa ke ekspansi apabila tidak disaring oleh dryer.
“Jadi kerjanya mirip saringan oli, supaya katup ekspansi tidak tersumbat oleh serpihan logam tadi,” tuturnya lagi.
Peran penting lainnya dari receiver dryer adalah menyerap kandungan air yang terjadi akibat penurunan suhu dari refrigeran.
"Kalau airnya tidak diserap, bisa berpotensi menyumbat katup ekspansi karena jadi beku," wanti Bel.
Baca Juga: 5 Komponen AC Mobil, Bedah Mengenai Fungsi, Masalah, dan Solusinya
Selain itu menyebabkan AC mobil tidak dingin karena terjadi penyumbatan di katup ekspansi.
Efek lainnya, kompresor AC pun jadi bekerja keras dan memperpendek umurnya.
"Sebaiknya saat AC servis rutin, sekalian dibersihkan dryer supaya umur pakainya lebih awet," pungkas Bel.